Dragon Nest M - Review

Selasa, 02 Oktober 2018

Game Review
Dragon Nest M

Dragon Nest M merupakan sebuah game yang hadir terlebih dahulu pada perangkat Desktop PC hingga pada kecanggihan teknologi serba android akhirnya Game Dragon Nest khusus PC dapat di jalankan di Smartphone Android.

Hal ini di dasari karena pihak Developer Game telah bekerja sama dalam memporting game tersebut agar dapat berjalan di Smartphone Android, tentunya dengan Format file Dragon Nest Mobile*apk yang telah sukses pada uji coba CBT tempo hari. Developer ternama Shanda Games selaku pihak pengembang tersebut sudah banyak merilis game-game keren khusus Android yang sudah banyak ada di Google Play Store.

Mengenai fitur dan gameplay Game Dragon Nest M memang masih sama dan tidak menghilangkan fitur utamanya seperti PC yaitu masih terdapat Mode Nest, PVP System dan masih banyak lagi yang lainnya.

Title: Dragon Nest M
Genre: RPG, Adventure, Multiplayer, Action, RPG, Mobile
Developer: Siam Game
Publisher: Shanda
 Release Date: 13 April, 2018
Game Rating: 4,1 (Play Store)

Download Link: 

Trailer :

Screenshots:



My Review

Dragon Nest M Bergenre MMORPG dengan model chibi. Kotakers akan disuguhkan dengan 7 class yang nanti bisa di upgrade sesuai class yang dipilih pada saat lvl 15 dan 45. Class yang tersedia yaitu: Academic, Assassin, Cleric, Archer, Warrior, Sorceress dan Kali.

Dengan banyaknya pilihan class, kita bisa menyesuaikan gaya permainan dengan class yang ada. Kalian yang lebih suka bermain tanky pilihlah Cleric, dan lebih berfokus pada magic dan kombinasi serangan pilihlah Sorceress.


Story


Hal lain yang ingin kami soroti adalah cerita yang ditawarkan oleh Dragon Nest M yang sangat menghibur. Cutscenes dari hampir setiap tahap membuat cerita yang dipoles dengan baik untuk dramatis dan bertanya-tanya apa yang ada di depan.

Misalnya, hal pertama yang diberikan oleh cerita adalah karakter bernama Rose yang diculik. Anda akan menjadi orang yang menyelamatkannya. Hampir terasa seperti Anda adalah satu dengan permainan saat pertama kali Anda menekan tombol putar.


Skill Tree




Karena mengadaptasi versi PC, pilihan skill yang disediakan Dragon Nest M juga sangat banyak. Hal ini membuat para pemain lebih excited dan dibuat penasaran oleh banyaknya pilihan ini. Player harus mencoba satu per satu kombinasi skill yang paling cocok.


Namun, walaupun memiliki skill yang benar-benar sama dengan versi PC-nya Dragon Nest M memiliki batasan slot skill yang menjadi kelemahan dari game ini sendiri.



Daily Quest, Event, Dragon Lair (PVE)







Memiliki banyak daily quest dan event membuat kita harus terus bermain dan wajib log-in setiap harinya. Quest dan event yang diberikan juga tidak membuat kita bosan dan penat, karena adanya "Daily Nest dan Dragon Lair" yang membutuhkan permainan tim yang kompak bisa membangkitkan gairah permainan yang ada.
  


Arena (PVP)


Arena berfungsi sebagai peringkat life time kita dalam melakukan sesuatu. Hal ini sangat penting dan wajib hukumnya ada di setiap online game karena dengan adanya ini jiwa bersaing setiap pemain akan hidup, dan dengan adanya persaingan permainan akan menjadi seru dan tidak terasa membosankan.



Equipment


Dalam game ini equipment dapat didapatkan melalui berbagai cara, mulai dari membuka chest dari Nest dan Dragon Lair hingga membuatnya sendiri menggunakan sistem crafting.



Fun factor dalam battle personality type 

Achiever 
Dalam game ini, menurut saya sangat menyenangkan bagi personality bertipe achiever, karena ada banyak hal yang dapat di dapat, seperti menaikkan level hingga level tertinggi, membuka skill tree, menyelesaikan main dan side quest dan menyelesaikan achievement tertentu untuk mendapatkan title. 

Explorer 
Game ini juga sangat menyenangkan bagi personality bertipe explorer karena ada banyak sekali hal yang dapat di explore dalam game ini. Karena game ini bergener action RPG, pemain juga dapat memgumpulkan set set equipment, bertemu dengan berbagai karakter, dan monster. 

Socializer 
Dalam game ini, menurut saya sangat menyenangkan bagi personality bertipe socializer, karena ada banyak hal yang dapat di dapat, seperti bertemu teman baru dan party bersama teman. 

Killer 
Dan bagi personality bertipe killer, menurut saya game ini juga sangat menyenangkan karena dapat membantai banyak musuh dalam dunia RPG ini. Mulai dari monster(PVE), naga(PVE), user lain(PVP Arena).





Zakaria Achmad
05211340000118
Share this article :

0 komentar :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2011. Kuliah Game - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger