Candy Crush Saga

Senin, 03 Oktober 2022

 

Candy Crush Saga

Klasifikasi

Genre : Permainan Teka Teki

Tema : Casual Game

Rating : Semua Umur

Platform : Android, iOS, Peramban web, Microsoft Windows, Tizen, Windows Phone, Fire OS

Deskripsi

Candy Crush Saga adalah game teka teki puzzle single player berbasis offline yang diciptakan oleh perusahaan King. Dirilis pada 12 April 2012, yang awalnya ditujukan pada facebook. Setelah versi facebook rilis dan berhasil, maka kemudian menyusul versi android, iOS, windows phone dan windows 10. Game ini termasuk salah satu game casual yang terpopuler denagn total unduhan pada google play berupa 1 milyar lebih. Game ini mengusung tema teka teki, pemain diharapkan untuk menukar atau swab posisi permen di gameboard untuk menyamakan dengan 3 atau lebih permen, yang kemudia akan meng eliminasi kumpulan permen tersebut. Setiap levelnya akan diberikan maximal steps anda dapat menukar permen serta tujuan yang harus dicapai agar menang. Dari hasil tersebut maka akan ditentukan prestasi dari pemain tersebut.

Aturan Main

Setiap pemain akan dihadapkan oleh papan puzzle yang berisi permen dengan berbagai jenis dan warna. Pada level 1, pemain akan diberikan coach mark untuk membantu pemain memahami cara bermain game. Selanjutnya, pada setiap level, pemain akan diberikan beberapa item pembantu yang dapat dipakai pemain saat terdesak atau membutuhkan. Pemain juga terkadang diberikan hint permen apa yang bisa diswap jika pemain telah lama diam.

Tujuan dari setiap level adalah menyelesaikan task yang diberikan system, seperti mengumpulkan 5 biji ek atau menghilangkan semua balok hitam. Target task ini harus dipenuhi sebelum jumlah moves yang dapat digunakan oleh pemain habis. Jika moves habis terlebih dahulu, maka pemain akan dinyatakan gagal. Namun, pemain masih dapat mengulang permainan kembali, hanya saja pemain tidak akan mendapatkan badge apresiasi meskipun berhasil menyelesaikan dengan poin tertentu atau waktu tertentu. Badge dapat didaptkan dalam 1 kali percobaan menyelesaikan level tersebut dan berhasil mencapai target poin atau melebihinya.

Alasan Game Terbaik

  • Ringan permainannya
  • Menyenangkan untuk dimainkan
  • Mudah
  • Tidak perlu strategi rumit
  • Menyenangkan untuk dimainkan saat waktu luang
  • Tidak terlalu menyita waktu
  • Simple namun membuat ketagihan
  • Tampilan gamenya menarik
  •  Animasi pergerakannya dinamis
  • Meskipun hanya permainan teka teki, namun semakin tinggi levelnya, permainan menjadi semakin susah, dan menimbulkan kesenangan tersendiri
  • Offline game
  • Ada tantangannya namun masih dalam taraf yang bisa diselesaikan oleh banyak orang

FUN

Achiever

  • Game Achievement
  • Badge penghargaan yang didapat saat menyelesaikan atau melebihi target
  • Bonus item untuk membantu level selajutnya
  • Ada event yang tidak bisa diprediksi waktunya yang berhadiah koin gratis
  • Daily dan weekly event
  • Daily dan weeky reward
  • Menyelesaikan level dengan steps yang tersisa dan mendapatkan banyak bonus
  • Berhasil menyelesaikan level dengan waktu yang singkat

Explorer

  • Stage yang berbeda beda
  • Bentuk board yang beragam
  • Tingkat kesulitan yang bervariasi
  • Keberuntungan yang terkadang menghasilkan hasil tidak terduga
  • Kombinasi permen yang bervariasi
  • Item bantuan yang muncul tidak terduga

Socializer

  • Bisa bergabung dengan orang lain dan membuat tim
  • Bisa melihat rangking dalam 1 ground jika memainkan game dalam waktu yang sama
  • Dapat men-share pencapaian ke media social
  • Dapat mengundang teman

Killer

  • Mendominasi badge dalam level berturut turut
  • Mengalahkan pemain lain yang bermain di waktu yang sama dan mendapatkan peringkat 

Potongan Gambar dari Game

  1. Tampilan awal game  
  2. Tampilan reward karena masuk ke game               
  3. Task untuk level ini

  1. Board game
  2. Hit yang diberikan oleh system   
  3. Ketika memenangkan game dan memenuhi task yang diberikan 

  1. Emas dan reward yang didapatkan saat menyelesaikan game
  2. Board game diakrenakan ada sisa steps yang tidak dipakai maka akan diconvert menjadi poin di pojok kiri atas 
  3. Mark bahwa anda memenangkan level ini

  1. Pemberitahuan Achievement
  2. Rangking weekly
  3. Stamp untuk daily login


  1. Jika gagal, bisa retry dengan cara membayar atau melihat ads
  2. Salah satu ads yang dapat dilihat

 

Video Trailer : https://youtu.be/Tk8GKRFiAmU

Video Gameplay : https://youtu.be/mUAKHzL0HXA

Link untuk download : https://play.google.com/store/apps/details?id=com.king.candycrushsaga&hl=id&gl=US


Article Created By : Nurul Izzatil Ulum (05111940000058)


Share this article :

0 komentar :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2011. Kuliah Game - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger