CLASH ROYALE

Selasa, 04 Oktober 2022

  

CLASH ROYALE review


Spesifikasi

 

Genre : Arena pertarungan daring multipemain, Permainan peran aksi

Platform         : Android, iOS, iPadOS

Mode : Permainan video multipemain

Publisher         : Supercell

Current Version : 1.2.3 

Requires Android : 4.0.3 and up 

Content Rating : Rated for 7+



Deskripsi Game


Clash Royale adalah sebuah game yang menggabungkan sebuah permainan RTS dan MOBA, dengan sebuah permainan kartu. Didalam game ini juga terdapat chest atau peti yang dapat kita menangkan dalam pertarungan. 


Didalam peti tersebut terdapat kartu-kartu yang bisa dikoleksi. Semakin banyak kartu-kartu yang kita miliki, semakin besar juga kemampuan yang dimiliki dari berbagai macam deck (kartu-kartu yang akan dibawa pada saat pertarungan). Kartu-kartu di dapat secara acak, sangat kecil kemungkinan untuk mendapatkan kartu bagus serperti kartu legendary atau epic. Karena itu terdapat fitur upgrade agar kartu yang dimiliki semakin kuat.



Skenario Game


Pada game Clash Royale ini, tujuan utamanya adalah menghancurkan tower atau menara lawan untuk memenangkan pertandingan ini. Namun pemain tidak harus menghancurkan ketiga menara lawan, tetapi pemain hanya perlu menghancurkan satu menara lawan saja. Selain itu banyak mekanisme lain yang harus kita ketahui lagi. Salah satunya adalah waktu. Setiap pertandingan mempunyai batas waktu empat menit saja. Dua menit pertama akan diisi dengan tahap permainan awal; Setiap pemain akan menghasilkan elixir secara otomatis dan mereka dapat menggunakan elixir tersebut untuk mengeluarkan kartu pasukan sesuai dengan harga elixir tiap pasukan dan juga jumlah elixir yang mereka miliki saat itu. Setelah dua menit berlangsung dan salah satu pemain berhasil menghancurkan menara lawan, maka pemain tersebut yang akan menjadi pemenangnya. 


Jika tidak ada pemain yang berhasil menghancurkan menara lawan, waktu permainan akan bertambah selama satu menit, menjadi total tiga menit. Pada tahap tengah ini, setiap pemain akan menghasilkan dua kali lebih banyak elixir daripada di tahap awal. Pada tahap tengah ini, biasanya pertandingan menjadi semakin panas, karena setiap pemain akan menjadi semakin gencar untuk mengeluarkan pasukannya. Namun apabila pada akhirnya masih belum ada yang bisa menghancurkan salah satu menara dari salah satu pemain, maka permainan akan terus berlanjut ke tahap sudden death, yang sekaligus menjadi tahap akhir permainan. 


Pada tahap akhir ini, permainan akan berlangsung selama satu menit saja, menjadikan total permainan secara keseluruhan menjadi empat menit. Pemain pertama yang bisa menghancurkan menara mana pun dari musuh akan keluar sebagai pemenang, dan sebaliknya, jika masih belum ada yang dapat menghancurkan menara musuh dalam waktu empat menit ini maka pertandingan akan dihitung sebagai seri.



Aturan Main Game


  • Tujuan utama dari gim ini adalah menghancurkan Crown Towers lawan dan mempertahankan Crown Towers sendiri.

  • Ketika berhasil menghancurkan King Tower, secara otomatis dua Crown Towers akan hancur.

  • Untuk memenangkan pertandingan, pemain harus menghancurkan Crown Towers Atau salah satu pemain menghancurkan lebih banyak Crown Towers ketika waktu berakhir.

  • Pertandingan akan memasuki Sudden Death ketika waktu berakhir, masih tetap imbang.

  • Lawan akan ditentukan sesuai dengan arena, dan arena akan terbuka sesuai dengan jumlah trophy yang berhasil didapatkan.

  • Lawan akan ditentukan secara otomatis oleh sistem pada mode battle.

  • Diperlukan elixir untuk mengeluarkan card ke arena. Setiap card memiliki biaya elixir yang berbeda-beda.

  • Elixir akan bertambah otomatis selama pertandingan. Penambahan elixir akan dipercepat dua kali ketika durasi pertandingan menyisakan 60 detik.

  • Pemain memulai pertandingan dengan 5 elixir dan bisa menyimpan maksimal 10 elixir.

  • Setiap mengeluarkan card, elixir akan berkurang sesuai biaya dari card.

  • Terdapat dua jalur untuk menyerang lawan dan player bebas untuk memilihnya.

  • Ketika Crown Towers depan berhasil dihancurkan, area penyerangan akan lebih luas ke depan.

Mekanisme yang terdapat dalam Game


Setiap selesai memenangkan pertempuran, pemain bisa mendapatkan chests untuk mendapatkan keuntungan. Namun chests juga bisa didapatkan dengan membeli.

  • Chests Didapatkan setelah memenangkan pertandingan dan butuh waktu untuk bisa membukanya.

  • Di dalam chests terdapat berbagai hadiah seperti Gold, Gems ataupun Card.

  • Setiap player memiliki empat slot chests yang bisa diisi sekaligus.

  • Kemenangan tidak akan membuahkan chests ketika slot sudah terisi semua.

  • Chests selalu berisi kartu sesuai dengan arena kecuali Legendary Chests yang bisa didapatkan di arena.

  • Terdapat banyak jenis chests yakni bisa didapatkan oleh para pemain.

Jenis-Jenis Chests Clash Royale

Dalam game clash royale, terdapat berbagai jenis chest dari yang mulai mudah untuk didapatkan, hingga yang sulit. Semakin sulit ditemui, keuntungan dari chest akan semakin bagus. Ada berbagai jenis chest yang bisa didapatkan, diantaranya :

  • Wooden Chest, Chest ini didapatkan ketika pemain mengikuti tutorial yang ada pada Training Camp. Biasanya didalam chest terdapat 3 Cards dan 18 Gold.

  • Free Chest, Dapatkan Free Chest di Daily Gift Quests tanpa perlu membayar. Chest ini akan terbuka otomatis, jadi tidak perlu menunggu.

  • Crown Chest, Ketika berhasil memenangkan 10 mahkota dalam 1v1 di berbagai mode permainan, pemain bisa mendapatkan Crown Chest.

  • Silver Chest, Jenis chest ini paling mudah untuk ditemui. Namun butuh 3 jam untuk membukanya, atau bisa memakai 18 gems untuk membuka secara instan.

  • Golden Chest, Golden Chest sangat mudah untuk didapatkan. Tersedia 52 chest dalam 240 Chest Cycle dan butuh 8 jam atau 48 gems untuk membukanya.

  • Magical Chest, Magical Chest menjadi chest yang lebih sulit ditemui dibanding chest sebelumnya. Hanya ada 4 chest dalam siklus, untuk membukanya bisa menunggu 12 jam atau 72 gems.

  • Giant Chest, Banyak keuntungan yang bisa didapatkan dari Giant Chest. Meskipun sedikit sulit untuk menemukan chest ini, diperlukan waktu 12 jam untuk mengetahui isi chest.

  • Epic Chest, Epic Chest akan memberikan keuntungan pada Epic Card. Ini bisa didapatkan dengan mengoleksi 350 quest points. Butuh 12 jam untuk membukanya, atau bisa juga memakai 72 gems.

  • Legendary Chest, Legendary Chest berisi Legendary Card dan bisa didapatkan pada arena manapun. Durasi pembukaan chest-nya memakan waktu 24 jam atau memakai 144 gems. Selain didapatkan dari pertempuran, Legendary Card juga didapat dari penawaran khusus pada toko.

  • Lightning Chest/Mega Lightning Chest, Chest ini memungkinkan pemain mengganti tumpukan kartu pilihan, jumlah serangan pada arena.

  • Fortune Chest, Chest ini bisa didapatkan pada arena 5 ke atas. Namun bisa juga dibeli di toko seharga 750 gems.

  • King’s Chest / Legendary King’s Chest, King’s Chest tersedia pada arena 1-6 dan berisi sejumlah Epic Card. Sementara The Legendary King’s Chest tersedia di arena 7-13.

  • Challenge Chest, Challenge bisa didapatkan setelah memenangkan Victory Challenge.

  • Clan War Chest, Pada akhir musim Clan War, pemain bisa mendapatkan Clan War Chest.

  • Pass Royale Chest, Chest ini hanya tersedia pada Pass Royale saja.

 Trophie

Semakin tinggi trofi yang dimiliki pemain, menunjukan sang pemain punya kemampuan yang hebat. Trofi didapatkan dari setiap kemenangan dalam pertempuran.

  • Trofi menunjukan seberapa sering player memenangkan pertandingan, karena ketika menang trofi akan bertambah.

  • Ketika dalam pertandingan player menang, maka akan mendapatkan trofi, sementara jika kalah trofi yang dimiliki akan berkurang.

  • Jika lawan memiliki lebih banyak trofi, maka pemain akan kehilangan lebih sedikit trofi, dan sebaliknya.

  • Jumlah penambahan trofi akan membuka arena baru sesuai ketentuannya.

 Arena

Arena bisa dibilang level dalam gim Clash Royale. Semakin tinggi arena-nya, maka lawan yang akan ditemui semakin sulit.

  • Arena 1, Goblin Stadium, akan langsung terbuka saat menyelesaikan tutorial.

  • 300 trofi membuka arena 2, Bone Pit.

  • 600 trofi membuka arena 3, Barbarian Bowl.

  • 1,000 trofi membuka arena 4, E.K.K.A’s Playhouse.

  • 1,300 trofi membuka arena 5, Spell Valley.

  • 1,600 trofi membuka arena 6, Builder’s Workshop.

  • 2,000 trofi membuka arena 7, Royal Arena.

  • 2,300 trofi membuka arena 8, Frozen Peak.

  • 2,600 trofi membuka arena 9, Jungle Arena.

  • 3,000 trofi membuka arena 10, Hog Mountain.

  • 3,300 trofi membuka arena 11, Electro Valley.

  • 3,600 trofi membuka arena 12, Spooky Town.

  • 4,000 trofi membuka arena 13, Legendary Arena.

Experience

Jumlah poin experience menunjukan level dari sang player. Untuk meningkatkan experience bisa dilakukan dengan upgrade card, menyumbang kartu ke teman dalam klan. Poin yang didapat dari sumbang-menyumbang ini akan bervariasi. Jika menyumbang common card akan mendapat 1 XP sementara rare atau epic card akan mendapat 10 XP.

Quests


Dalam game Clash Royale, terdapat berbagai task yang bisa diselesaikan pemain untuk mendapatkan reward.

  • Quests merupakan fitur di Clash Royale dimana pemain menyelesaikan tugas dalam gim untuk menerima hadiah.

  • Setiap pemain mendapat maksimum tiga quests Setelah selesai, yang baru akan tersedia dalam 24 jam.

  • Pemain juga dapat menghabiskan 25 permata untuk mendapatkan Quest baru dengan cepat.

  • Quests mencakup semua jenis tugas. Tugas-tugas ini dapat diselesaikan antara lain 1v1, 2v2, Tantangan, Tantangan Acara Khusus, Perang Klan dan Turnamen Global.

  • Setelah menyelesaikan Quest, pemain akan menerima hadiah serta Poin Quest. Hadiah ini dapat berupa salah satu dari yang berikut: Kartu Biasa, Langka, atau Epik, Emas, Permata, atau Peti Gratis.

KENAPA GAME INI TERBAIK?


  1. Memiliki karakter yang menarik dengan karakteristik yang unik seperti Barbarian, Archer, Wizard, Giant, Goblin, Hog Rider, Dragon, Baloon, Peeka, dan lainnya dengan pengembangan game yang juga sering dilakukan.

  2. Memiliki sistem clan sehingga dapat membangun sistem clan yang lebih kuat bersama teman lainnya yang satu clan.

  3. Game dimainkan secara realtime dimana mengusung sistem permainan bertahan dan menyerang secara online sehingga dapat terhubung dengan clan lawan.

  4. Memiliki task yang beragam dan menarik dengan mendapatkan reward yang dapat memperkuat clan dari kartu maupun chest sehingga dapat menyusun strategi yang lebih matang.

  5. Friendly battle dikarenakan dapat bermain bersama dengan teman dalam satu clan, sehingga tidak bermain sendiri.

  6. Memiliki grafis yang smooth dengan efek ledakan yang memukau serta sound yang selaras.

  7. Game battle yang berbasis mobile sehingga dapat dimainkan dimana saja dengan mudah.

  8. Memiliki berbagai event menarik yang membuat pemain mendapatkan kesempatan untuk mengumpulkan kartu dengan type rare yang menguntungkan serta item lainnya untuk meningkatkan kemampuan serang karakter.

  9. Game membutuhkan space ruang yang cukup kecil sekitar 105 mb.

  10. Interface game yang minimalis dan memudahkan pemain baru untuk memahami game tersebut.


LETAK KESENANGAN GAME CLASH ROYALE


Achiever

  1. Mendapatkan kartu karakter yang baru pada event tertentu atau setelah menyelesaikan quest dan mendapatkan chest.

  2. Mendapatkan kartu karakter type rare pada event tertentu.

  3. Berhasil menyelesaikan quest/task dan mendapatkan chest dan mendapatkan item untuk meningkatkan tingkatan karakter dalam daya serang atau defence.

  4. Dapat berhasil meningkatkan tingkatan trophy serta experience.

  5. Berhasil melengkapi kartu karakter yang merupakan pasukan dalam mode tempur nantinya.

  6. Memenangkan ronde permainan dan mendapatkan tambahan exp dan trophy.

  7. Memenangkan pertandingan dan mendapatkan trophy sebanyaknya sehingga menduduki ranking teratas.

  8. Mendapatkan coin dan gems yang banyak.


Explorer

  1. Berhasil membuka arena battle deck lainnya.

  2. Berhasil membuka kartu karakter serta item penunjang.

  3. Berhasil mendapatkan chest langka dengan item rare yang didapatkan.

  4. Berhasil membuka skill dan upgrade hingga terkuat dari kartu karakter.

  5. Melakukan kombinasi kartu skill terkuat dengan strategi terbaik yang dapat mengalahkan lawan pada level tertinggi.


Socializer

  1. Berinteraksi dengan lawan main menggunakan stiker.

  2. Berinteraksi dengan teman satu clan di dalam open chat.

  3. Berlomba dengan user clan lain untuk mendapatkan ranking dan score kemenangan pertandingan tertinggi.

  4. Dapat membentuk clan dengan teman disekitar.


Killer

  1. Berhasil menghancurkan crown tower lawan.

  2. Berhasil mengalahkan karakter terkuat.

  3. Dapat menghancurkan tower musuh dalam battle deck.

  4. Berhasil memenangkan permainan dalam tournament event tertentu.



Screenshoot Game Clash Royale







Video Trailer

https://www.youtube.com/watch?v=Dgh2y5C_Xf0


Video Play Demo

https://www.youtube.com/watch?v=d0HofHDkA_4


Link to Download Game

https://play.google.com/store/apps/details?id=com.supercell.clashroyale&hl=id&gl=US



Reviewed and Posted by :

08411940000009 / Muh. Ichsan Alansyari Asran


Share this article :

0 komentar :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2011. Kuliah Game - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger