Nama Game: Saki
Publisher: Neko Onna Games
Platform: Android
Genre : Mind Games
Sub-Genre: Sports
Tema : Mahjong
ESRB Rating : Not rated (Menurut saya rating yang paling cocok untuk game ini adalah Everyone karena berisi karakter anime tapi tidak ada unsur kekerasan dan menggunakan bahasa yang ringan)Saki adalah game Mahjong Jepang (Riichi Mahjong) yang berdasarkan manga yang berjudul sama, yaitu Saki. Mahjong Jepang (Riichi Mahjong) adalah salah satu variasi dari permainan mahjong. Dalam Mahjong Jepang, aturan dasar permainan mahjong dipertahankan dan ditambah dengan variasi fitur aturan yang unik seperti Riichi dan penggunaan dora.
Permainan Saki kurang lebih sama seperti permainan Mahjong Jepang, bahkan aturan-aturannya juga mengikuti aturan-aturan mahjong Jepang. Yang membedakan cuma adanya kekuatan khusus (Dalam Saki disebut power).
Gameplay
Dalam game Saki, pertama pemain memilih tipe lama permainan yang akan dimainkan. Dalam mahjong Jepang ada 3 tipe lama permainan, yaitu One-chan (Dari East 1st round sampai North 4th round), Han-chan (Dari East 1st round sampai South 4th round), dan East Wind (Dari East 1st round sampai East 4th round), tapi dalam Saki cuma ada 2 tipe lama permainan, yaitu Han-chan (East-South) dan East Wind.
Setelah memilih tipe lama permainan, berikutnya pemain memilih karakter yang akan dipakai, seperti dibawah ini.
Karakter di game Saki ada yang memiliki power dan ada juga yang tidak memiliki power, tergantung dari karakter yang dipilih. Selain itu, power yang dimiliki setiap karakter berbeda (Untuk karakter yang memiliki power). Di dalam Saki, ada 20 karakter yang bisa dipilih.Setelah memilih karakter yang akan dimainkan, pilih juga karakter yang akan dimainkan musuh (Player 2 - player 4 (AI)).
Setelah selesai memilih karakter yang akan dimainkan musuh, permainan dimulai.
Hal-hal yang harus diketahui sebelum penjelasan saat bermain.
- Yaku: Pola tertentu dalam tangan mahjong, atau kondisi khusus di mana kemenangan dapat dideklarasikan. Contoh: Riichi, Ippatsu, Rinshan Kaihou, Daisangen, dsb. List yaku dapat dilihat di website ini: http://arcturus.su/wiki/List_of_yaku#Initial_yakuman
- Honour: Bijih mahjong yang bukan angka. Contoh: East Wind, Red Dragon, dsb.
- Melds (kombinasi) dapat berupa sequences (3 angka berurutan), 3 of kinds (3 angka atau honour yang sama), dan 4 of kinds (4 angka atau honour yang sama).
- Dora adalah biji mahjong bonus yang memberikan nilai tambah han ke tangan.
- Ada 3 bentuk winning hand. Bentuk pertama adalah bentuk normal, yaitu winning hand dari 14 biji mahjong yang terdiri dari 4 melds (kombinasi) dan 1 pair (pasangan/2 of kinds) yang mempunyai paling tidak 1 yaku di dalamnya (dora tidak dihitung sebagai yaku). Bentuk kedua adalah Chiitoitsu (7 pairs). Bentuk ketiga adalah Kokushi Musou (13 orphans). Untuk lebih mengerti tentang Chiitoitsu dan Kokushi Musou lihat list yaku di link yang disediakan.
- Chi: Pemain membuat kombinasi sequence terbuka dengan mengatakan "chi" menggunakan biji mahjong yang dibuang oleh pemain lain.
- Pon: Pemain membuat kombinasi 3 of kinds terbuka dengan mengatakan "pon" menggunakan biji mahjong yang dibuang oleh pemain lain.
- Kan: ada tiga jenis Quads (4 of kinds) dan pemain mengatakan "kan" (槓 カ ン atau) untuk semua jenis. 3 jenis Quads yaitu Closed Quads, Open Quads, dan Added Open Quads.
- Closed Quads: Pemain dapat membuat Closed Quads dengan mengatakan "kan" menggunakan empat biji mahjong yang sama di tangan mereka. Closed Quads tidak menggunakan biji mahjong yang dibuang pemain lain, tapi pemain harus mendeklarasikan dan menampakkan Quad jika mereka ingin menarik biji mahjong tambahan dari dead wall (dinding mati). Mendeklarasikan quad tertutup tidak membuka tangan.
- Open Quads: Pemain dapat membuat Open Quads dengan mengatakan "kan" menggunakan biji mahjong yang dibuang pemain lain dan tiga biji mahjong yang sama di tangan. Pemain tidak dapat membuat jenis kombinasi ini menggunakan kombinasi terbuka tiga biji mahjong.
- Added Open Quads: Pemain dapat membuat Added Open Quads dengan mengatakan "kan". Pemain dapat menambahkan dari biji mahjong yang diambil sendiri atau biji mahjong yang sudah di tangan mereka ke kombinasi terbuka tiga biji mahjong yang sama.
- Tenpai: Keadaan dimana pemain tinggal membutuhkan 1 biji mahjong untuk menyelesaikan winning hand. Jika masih dalam keadaan tertutup, pemain dapat mendeklarasikan Riichi.
Permainan dimulai dari East 1st round dimana pemain (player, bukan AI) secara default berperan sebagai dealer (Yang juga berarti pemain berada di posisi East) dan musuh adalah non-dealer (South, West, North). Setiap pemain diberikan 25000 poin sebagai poin awal pemain, dan 13 biji mahjong sebagai tangan awal pemain. Syarat untuk menang dalam setiap round adalah pemain berhasil menyelesaikan winning hand.
setiap giliran pemain menarik (dari dinding) dan membuang satu biji mahjong untuk membangun winning hand. Untuk membuang biji mahjong, pemain harus melakukan double tap, atau slide up, atau drag ke daerah putih pada biji mahjong yang dibuang.
setiap giliran pemain menarik (dari dinding) dan membuang satu biji mahjong untuk membangun winning hand. Untuk membuang biji mahjong, pemain harus melakukan double tap, atau slide up, atau drag ke daerah putih pada biji mahjong yang dibuang.
Dalam membangun winning hand, pemain juga dapat mengambil biji mahjong musuh yang dibuang pada gilirannya dengan mendeklarasikan chi atau pon.
Atau juga bisa menggunakan kan untuk mengambil biji mahjong tambahan dari dead wall (dinding mati).
Untuk bisa menyelesaikan winning hand, pemain harus membuat biji-biji mahjong di tangannya dalam keadaan tenpai. Setelah pemain dalam keadaan tenpai, pemain dapat mendeklarasikan kemenangan dengan mengatakan tsumo jika biji mahjong kemenangan diambil dari dinding, atau dengan mengatakan ron jika biji mahjong kemenangan diambil dari biji mahjong yang dibuang oleh musuh.
Jika tidak ada pemain yang mendeklarasikan kemenangan hingga jumlah biji mahjong yang diambil dari dinding habis, maka setiap pemain harus mendeklarasikan apakah pemain dalam keadaan tenpai atau tidak.
Jika pemain yang bertindak sebagai dealer berhasil memenangkan suatu ronde atau dalam keadaan tenpai saat tidak ada yang menang di ronde saat dia menjadi dealer, maka berlaku ronde tambahan yang disebut dealer round. Contohnya seperti gambar di bawah ini.
dealer round akan terus berlaku hingga pemain selain dealer berhasil memenangkan ronde tersebut, atau pemain yang bertindak sebagai dealer tidak dalam kondisi tenpai saat tidak ada yang memenangkan ronde tersebut. Dengan bergantinya suatu ronde, maka pemain yang bertindak sebagai dealer juga berubah.
Saat permainan sedang berlangsung, untuk pemain yang menggunakan karakter yang memiliki power, ada power yang aktif jika memenuhi syarat tertentu dan ada juga power yang aktif secara random. Sebuah power yang aktif ditandai dengan gambar petir berwarna kuning di sisi bawah kanan wajah karakter.
Contoh Power yang aktif jika memenuhi syarat tertentu
Contoh Power yang aktif secara random
Untuk Sistem penilaian, Mahjong Jepang menggunakan han dan fu. Nilai han didapat dari nilai yaku yang berhasil dibuat di winning hand dan nilai dora yang dipunya. Semakin tinggi nilai han dan fu, semakin tinggi pula poin yang didapatkan. Untuk nilai han 5 atau lebih, penilaian fu dapat diabaikan.
Permainan dinyatakan selesai jika salah seorang pemain memiliki poin dibawah 0 (<0, bukan <=0) atau permainan di ronde terakhir (East 4th round untuk East Wind game dan South 4th round untuk Han-chan game) berakhir. Pemain yang memiliki poin tertinggi dinyatakan sebagai pemenang.
Saya memilih Saki sebagai mini game terbaik saya karena:
- Diperlukan skill dan keberuntungan untuk bisa memenangkan permainan di Saki, walaupun sebenarnya Saki termasuk mind game.
- Karakter-karakter nya yang menarik
- Adanya kekuatan spesial yang membuat permainan makin menarik
- Aturan-aturan dalam mahjong Jepang cukup banyak dan agak rumit dan saya kagum dengan pembuat game Saki dapat mengimplementasikan aturan-aturan tersebut dengan baik di game Saki.
- Yaku yang bisa didapat bermacam-macam dan merupakan suatu kebanggaan untuk diri sendiri jika berhasil mendapatkan salah satu tangan yakuman.
- Saki memiliki setting yang bagus agar kita bisa mengedit permainan sesuai mode yang kita inginkan dan stats untuk menyimpan statistik saat memainkan Saki.
Demikian review singkat dari saya, semoga dapat bermanfaat bagi anda yang membacanya. Untuk mendapatkan gamenya, anda dapat mengunjungi link di bawah ini. Terima kasih.
Penulis:
Muhammad Wildianurahman
5112100165
Kan situs di blokir kominfo semua pak boss
BalasHapusGame Mahjong Saki ada juga di PSP
BalasHapus