Deskripsi
Criminal Case (CC) merupakan tipe game casual
dengan jenis permainan objek tersembunyi (hidden object) bertemakan detektif
yang rilis pada 15 November 2012. Game ini bertujuan melatih kejelian dan ketelitian bagi pemain dalam menemukan benda tersembunyi. CC di rilis dan dikembangkan oleh
sebuah studio game dari Prancis bernama Pretty Simple dengan genre Puzzle. Criminal
Case pada awalnya adalah sebuah game yang di rilis untuk dimainkan melalui facebook,
dan kemudian dinobatkan menjadi game facebook terpopuler pada tahun 2013.
Seiring berjalannya waktu minat terhadap permainan ini semakin meningkat dan
akhirnya dirilis untuk versi iOS pada 28 Agustus 2014, dan juga versi Android
pada 15 April 2015.
Dalam permainan ini, pemain akan berperan
sebagai seorang detektif dari Kepolisian Gimsborough yang berusaha memecahkan berbagai macam kasus
pembunuhan. Pemain diarahkan ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mencari
mayat dan petunjuk pembunuhan, kemudian mayat tersebut akan di otopsi. Setelah
selesai otopsi, pemain diharuskan mencari petunjuk mengenai si pembunuh dengan
cara wawancara saksi atau tersangka dan terus mencari bukti pembunuhan di
berbagai lokasi yang memungkinkan. Setelah semua petunjuk ditemukan dan
ciri-ciri tersangka sudah terungkap, pemain akan diminta untuk menangkap dan
memenjarakan pelaku yang ciri-cirinya paling cocok dengan kriteria yang telah
pemain kumpulkan. Setelah itu pemain melakukan investigasi tambahan agar dapat
menuju kasus berikutnya. Setiap kasus terselesaikan, maka pemain akan naik ke
level selanjutnya. Pada level tertentu, status pemain juga akan naik pangkat
dalam kepolisian.
Aturan Main
- Pertama kali membuka game ini, tentunya akan diminta untuk membuat karakter beserta nama
- Selanjutnya diperlihatkan peta kota, dan lokasi sebuah kasus pembunuhan
- Hanya bisa melakukan pencarian dan penyelidikan bila energi mencukupi. Pada awal permainan pemain akan diberi 110 energi. Pemain menggunakan 20 energi untuk dapat pergi menyelidiki TKP. Jika energi habis, energi bisa didapatkan lewat konsumsi atau menunggu beberapa jam maka energi akan pulih kembali. Konsumsi berupa :
- Kentang Goreng: 50 Energi.
- Burger: 120 Energi.
- Game terbagi dalam 4 bab. Pemain harus menemukan berbagai objek dalam beberapa lokasi / TKP (biasanya 9 lokasi per case) yang nantinya akan menjadi kunci dalam memecahkan kasus yang berlangsung.
- Bab 1 : Awal mula (Prolog)
dari kasus. Mayat diotopsi selama lebih dari 15 jam.
- Bab 2 : Puncak/klimaks dari kasus. Petunjuk semakin banyak ditemukan di TKP. Para opsir dan polisi mulai menemukan semakin banyak saksi atau tersangka.
- Bab 3 : Penutup (Epilog) dari kasus. Kriteria dari si pembunuh mulai dilengkapi. Pembunuh diseret ke pengadilan, lalu diintrogasi oleh seorang pimpinan hakim dan kemudian dipenjara.
- Investigasi Tambahan : Para opsir dan polisi mulai membantu tersangka/saksi lainnya (selain si pembunuh) melakukan sesuatu hal, misalnya mencari barang/suatu petunjuk penting yang tertinggal di TKP.
- Bab 2 : Puncak/klimaks dari kasus. Petunjuk semakin banyak ditemukan di TKP. Para opsir dan polisi mulai menemukan semakin banyak saksi atau tersangka.
- Bab 3 : Penutup (Epilog) dari kasus. Kriteria dari si pembunuh mulai dilengkapi. Pembunuh diseret ke pengadilan, lalu diintrogasi oleh seorang pimpinan hakim dan kemudian dipenjara.
- Investigasi Tambahan : Para opsir dan polisi mulai membantu tersangka/saksi lainnya (selain si pembunuh) melakukan sesuatu hal, misalnya mencari barang/suatu petunjuk penting yang tertinggal di TKP.
- Pencarian pada setiap lokasi menggunakan waktu dan semakin singkat maka waktu yang digunakan akan semakin tinggi skor yang diperoleh. Skor ini akan terakumulasi menjadi bintang. Bintang ini diperlukan untuk masuk ke level selanjutnya, melakukan interview dengan korban, saksi dan tersangka, memeriksa barang bukti dan sebagainya
- Investigasi terhadap bukti pun melalui berbagai cara yang menarik dan biasanya menghabiskan sejumlah waktu tertentu sebelum dapat diambil suatu kesimpulan dengan bantuan assisten lab. Setelah mengumpulkan bukti yang kuat, maka pemain harus mengambil keputusan untuk menangkap pelakunya.
- Dalam menyelesaikan sebuah kasus, pemain bisa mendapatkan bantuan dari orang yang diajak sebagai partner, dan tentunya setiap orang yang diajak tersebut mempunyai poin yang berbeda beda. Poin tersebut dapat digunakan sebagai bantuan dalam mencari benda-benda tersembunyi, namun jika poin tersebut tidak digunakan maka akan menjadi tambahan score bagi pemain
- Ada 2 mode permainan, yaitu :
Dengan syarat harus menahan 3 pembunuh di Mode Elit
o Mode Elite : Memainkan lagi kasus dari awal untuk mendapatkan cincin spesial.
o Mode Elite : Memainkan lagi kasus dari awal untuk mendapatkan cincin spesial.
- Sampai saat ini, ada 5 musim di Criminal Case, yaitu :
o
Season 1 – Grimsborough
o
Season 2 – Pasific Bay
o
Season 3 – World Edition
o
Season 4 – Misteri Masa Lalu
o
Season 5 – The Conspiracy
Klasifikasi
- Genre : Puzzle
- Sub-Genre : Hidden Object
- Tema : Mystery, Detective
- Dev/Publisher : Pretty Simple
- ESRB Rating : Teen suitable for 13+
- Rating : 4.5/5 App Store, 4.7/5 Playstore
- Playstore Age Rating : 12+
Kenapa terbaik?
- Tidak perlu selalu dimainkan
dengan online, hanya untuk mendowload case baru setiap
kenaikkan level.
- Graphic game yang baik,
ditambah musik yang mendukung suasana
- Story telling yang kuat menjadi daya tarik utama game ini, membuat yang main menjadi penasaran
- Penokohan pemain sebagai tokoh sentral dengan
karakter pembantu yang kuat karakternya
- Avatar pemain dapat didandani dengan pilihan bentuk wajah, warna kulit, model rambut dan kostum yang sesuai keinginan, kostum diberikan gratis sesuai tema setiap case atau dapat dibeli di avatar shop
- Semakin banyak teman yang main, maka kesempatan menerima reward energi dan kartu keberuntungan semakin besar
- Game dapat di link ke facebook, sehingga dapat dimainkan diperangkat yang berbeda termasuk komputer
Player Personality
Achiever :
- Terdapat pencapaian pada setiap level permainan
berupa perolehan koin dan bintang.
- Pada level tertentu, pemain akan naik pangkat dalam
kepolisian.
- Untuk melakukan wawancara saksi, memeriksa barang bukti di lab
forensic, dan untuk lanjut ke kasus selanjutnya diperlukan bintang sebagai
syarat pencapaian dalam suatu level.
- Poin dalam setiap case juga akan
dibandingkan dengan teman yang bermain, sehingga jika ada di rank teratas
merupakan salah satu pencapaian yang baik
- Visual game yang baik
- Audio yang mendukung suasana
- Berhasil menangkap pembunuh
- Visual game yang baik
- Audio yang mendukung suasana
- Berhasil menangkap pembunuh
Explorer :
Rasa penasaran dan keingintahuan seorang
explorer dimanjakan oleh game ini.
- Karena pada setiap casenya terdapat cerita
yang harus dipecahkan sehingga membangkitkan rasa penasaran pemain untuk
menyelesaikan case pada permainan ini.
- Penasaran dalam menemukan dan menentukan pembunuh
- Eksplorasi dalam kustomisasi karakter, bisa memilih peliharaan yang mempunyai skill yang berbeda
- Eksplorasi arena pada setiap season yang berbeda
- Penasaran dalam menemukan dan menentukan pembunuh
- Eksplorasi dalam kustomisasi karakter, bisa memilih peliharaan yang mempunyai skill yang berbeda
- Eksplorasi arena pada setiap season yang berbeda
Socializer :
- Game ini merupakan game social yang awalnya
dirilis di facebook dan dapat dimainkan dengan sesama teman di facebook.
- Pemain
dapat berinteraksi dengan mengirimkan gift pada pemain yang lain, dapat berupa
kartu, makanan/minuman maupun energi.
- Pada setiap case terdapat rank pemain
sehingga dapat berkompetisi dengan pemain lain untuk mendapat rank tertinggi
- Dapat dishare melalui facebook
- Dapat dishare melalui facebook
Video Trailer
Video Play Demo
Indonesian Ver.
Link Download
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.prettysimple.criminalcaseandroid&hl=in
Nida Regita F
05111640000127
Nida Regita F
05111640000127
0 komentar :
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !