WARCRAFT III : FROZEN THRONE

Kamis, 17 Oktober 2019


WARCRAFT III : FROZEN THRONE



Deskripsi
Tahun 2002 silam, Blizzard Entertainment sekali lagi merilis game Real-time strategy yang menceritakan perselelisihan antara ras Orc dan Human yang tak kunjung padam, Warcraft III : Reign of Chaos begitulah orang-orang menyebutnya.

Setahun setelah Reign of Chaos, Blizzard Entertainment meluncurkan ekspansi pak dengan kelanjutan cerita Warcraft III : Reign of Chaos. Game yang memiliki tipe gaya permainan yang sama tetapi memiliki berbagai keunggulan yang jauh lebih baik daripada Reign of Chaos.
Banyak hero baru untuk setiap ras, 4 campaign baru, ras netral baru (Naga (bukan naga=Dragon), lima hero netral, kemampuan untuk mendirikan toko (shop) dan lain-lain. Selain itu, game ini juga memperkenalkan kembali unit laut (sea unit) yang muncul pada Warcraft II, namun hilang di Reign of Chaos.

Cerita
Beberapa bulan setelah kematian Archimonde, pasukan Burning Legion yang masih ada pun kini tercerai-berai. Di tempat lain, Illidan yang sudah diusir dari Kalimdor karena dituduh berkhianat oleh semua orang bahkan oleh saudara dan kekasihnya kini merenung sendirian di tepi samudera. Di tengah-tengah renungannya, ia memanggil ras yang sebelumnya merupakan bagian dari ras peri (elf), namun sekarang memiliki wujud seperti reptil dan hidup bersembunyi di dasar samudera karena nafsu mereka yang begitu besar akan sihir : ras Naga (beda dengan Dragon). Dibawah perintah Illidan, para naga pun bersiap menjalankan sebuah rencana balas dendam yang besar.

Selain itu, Pangeran Blood Elves merasa bahwa apa yang tersisa dari rasnya sedang dianiaya. Dia ingin mendapatkan rekonsiliasi untuk pekerjaannya.

Terakhir, ada seseorang yang ingin mendapatkan Demon Hunter alias Illidan. Sipir Maeiv Shadowsong, tidak akan membiarkan mangsanya melarikan diri sekali lagi, atau akan mati dengan terhormat.

Semua terceritakan pada 4 campaign yang berbeda :

Terror of the Tides. Setahun setelah akhir Reign of Chaos. Illidan Stormrage, mantan tahanan, membangunkan Naga dan menuju ke arah Lordaeron. Maiev Shadowsong, Night Elf, mengejar Illidan dengan bantuan Malfurion Stormrage dan Tyrand Whisperwind.

Curse of the Blood Elves. Kisah Pangeran Kael’thas dan Lady Vashj saat para Blood Elves dan Naga bekerja sama. Maiev merebut kembali Illidan dan dia harus dibebaskan sekali lagi.

Legacy of the Damned :Mengikuti kisah Pangeran Arthas dan gerombolan mayatnya. Pangeran Arthas kembali ke Lordaeron dan menyatakan dirinya Raja. Tugas pertamanya adalah membersihkan kota dari populasi manusia yang tersisa.

Bonus Campaign, The Founding of Durotar, mengikuti kisah para Orc yang melarikan diri dari Kalimdor dan sekarang mencoba untuk membangun rumah baru di Durotar.


Aturan Main
Peraturan utama dalam permainan cukup sederhana, menjadi yang terakhir dalam mempertahankan aula utama sambil habisi semua aula utama ras musuh yang ada.
Dapat dibagi menjadi 2 bagian
Jika memilih campaign, maka untuk menang adalah dengan menyeleseikan misi-misi yang spesifik.

Untuk mencapai kemenangan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan :

A. Resources
Pemain harus cukup pandai dalam ekonomi, karena dengan mengelola sumber daya yang baik dan benar dapat membawa keberkahan untuk bangsa dan ras. 3 elemen penting sumber daya yang ada adalah Gold, Lumber, dan Food.
a.       Gold : didapat dari hasil tambang emas, sumber daya utama untuk melakukan sesuatu-sesuatu yang krusial. Orc Peon dan Human Peasent masuk kedalam tambang dan keluar membawa sekantong emas untuk ditaruh kedalam balai kota, sedangkan pekerja Night Elves Wisp dan Undead Acoltes cukup berdiam diri didalam tambang emas.
b.       Lumber : bongkahan kayu yang didapat dari pohon. Peon dan Peasent menebang pohon dan membawanya pulang. Untuk undead, harus membuat ghoul terlebih dahulu. Wisp berdiam diri didalam pohon, tanpa menghancurkan pohon yang ada, tetapi jumlah yang didapat lebih sedikit.
c.       Food : Dihasilkan dari Farms, Burrow, Ziggurats, dan Moon Wells sebagai bangunan penting tiap ras. Setiap unit yang tercipta akan mengurangi jumlah food yang ada. Semakin kuat unit tersebut maka food yang dibutuhkan semakin tinggi.

B. Buildings
Bangunan adalah satu dari dua hal penting yang harus ada. Dengan bangunan, Anda melatih unit, meningkatkannya, menyediakan makanan dan semacamnya. Setiap ras memiliki beberapa bangunan generik, aula utama, penyedia makanan, tempat pelatihan unit primer, tempat pelatihan unit sihir, dan struktur pertahanan. Fungsi spesifik masing-masing bervariasi dengan setiap ras.

C. Controlling the game
Anda bermain dengan mouse. Anda memilih unit, klik kiri pada hal yang ingin Anda lakukan pada kotak perintah (Di sudut kanan bawah layar), klik kiri pada target jika diperlukan, dan itu akan melakukannya. Sesimpel itu. Tentu saja, ada lebih dari itu.

D. Upkeep
Upkeep kurang lebih adalah uang yang Anda butuhkan untuk membayar pasukan Anda.
Ketika Anda berada di 60 persediaan, Anda akan berada di Low Upkeep, di mana pekerja Anda hanya akan membawa 70% dari emas yang mereka tambang dari tambang emas.

Ketika Anda mencapai 80 persediaan, Anda akan berada di Pemeliharaan Tinggi, di mana pekerja Anda hanya akan membawa 40% dari emas yang mereka tambang dari tambang emas

E. Creeps
Creeps adalah unit netral tetapi bermusuhan yang ada di sekitar peta menjaga sumber daya dan semacamnya. Tujuan sebenarnya mereka adalah untuk menambah pengalaman yang baik untuk seorang pahlawan.

F. Heroes
Pahlawan adalah bagian penting dari permainan. Secara teknis, pahlawan adalah unit yang sangat kuat yang dengan sendirinya dapat memusnahkan setengah pasukan Anda.
Setiap pemain dapat memiliki 3 hero dari 4 pilihan hero eksklusif yang ada dari setiap ras atau hero yang ada di camp hero.
Setiap pahlawan memiliki level, setiap level menaikkan status yang berguna untuk menambah daya tempur, ada tiga jenis pahlawan :
a.       Strenght Heroes, Pahlawan dengan hp dan fisik yang tinggi.
b.       Agility Heroes, Pahlawan dengan mobilitas dan kecepatan serang yang tinggi.
c.       Intelligence Heroes, Pahlawan yang memiliki kemampuan sihir yang dasyat.

G.  Expand the territory
Diawal permaian, pemain diberikan sebagian kecil wilayah untuk memulai, tapi tidak selamanya akan disitu terus, alangkah baiknya membuka cabang wilayah untun menambah penghasilan Gold dan Lumber.

H.The Four Races
a.       Human Alliance
b.       Orcish Horde
c.       The Night Elves Sentinel
d.       The Scourge Undead

Klasifikasi 
Title                : Warcraft III : Frozen Throne
Genre              : Real-time strategy
Developer       : Blizzard Entertainment
Publisher         : Bendera Amerika Serikat Blizzard Entertainment, Bendera Eropa Sierra Entertainment, Bendera Jepang Capcom, Bendera Korea Selatan Sonokong
ESRB Rating  : Teen
Platform          : PC / Mac
Release Date   : 1 Juli 2003
Game Rating   : 9/10 (IGN)

Official site     : www.blizzard.com/en-us/games/war3/

System Requirements :
Operating System :Windows® 7 / Windows® 8 / Windows® 10
Processor : Intel® Pentium® D or AMD™ Athlon™ 64 X2
Video : NVIDIA® GeForce; 6800 (256 MB) or ATI™ HD 3650 Pro (256 MB) or better
Memory : 2 GB RAM
Storage : 3 GB available hard drive space
Internet : Broadband Internet connection
Input : Keyboard and mouse
Resolution : 
1280 x 720 minimum display resolution

Mengapa ini game terbaik menurut saya?
Gameplay yang unik, dengan strategi yang tidak ada batasnya tergantung pemain. Apalagi cerita campaign yang epic.

Fun Factor
Explorer : Pemain dapat mengeksplore map yang ada, karena kaya akan campaign maka pemain tidak akan cepat kehabisan bahan untuk dieksplore.
4 jenis ras, pemain dapat mencoba berbagai bangunan dan unit yang terjadi, terlebih lagi di custom game pemain dapat memainkan ras yang lain.

Killer : Sensasi membantai musuh ataupun proses balas dendam menjadi salah satu hal menarik disini.

Screenshoot :
Hasil gambar untuk warcraft 3 frozen throne screenshot

Hasil gambar untuk warcraft 3 frozen throne screenshot

Hasil gambar untuk warcraft 3 frozen throne screenshot

Hasil gambar untuk warcraft 3 frozen throne screenshot

Video Trailer : https://www.youtube.com/watch?v=iqB3KeiBLuw

Video Gameplay : https://www.youtube.com/watch?v=aGfM9Ob6oQg

Link Game : www.blizzard.com/en-us/games/war3/

Nama : Ivan Dwi Arifianto
NRP : 0731 16 4000 0036

Share this article :

0 komentar :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2011. Kuliah Game - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger