Dirt Road Trucker 3D

Senin, 10 Maret 2014

Dirt Road Trucker 3D


Sekilas mengenai game Dirt Road Trucker 3D (DRT 3D)
Dirt Road Trucker 3D merupakan game simulasi yang menggunakan kendaraan truk jenis pick-up. Game ini membawa kita seakan-akan menjadi pengemudi truk yang sedang membawa muatan yang ditujukan ketempat pengiriman. Cara melakukan pengiriman muatan dapat dilakukan cara dengan menggunakan kendali yang tersedia dan diapdukan dengan kontrol maju atau mundur.

Sekilas riwayat game, DRT 3D diperbaharui pada tanggal 13 Oktober 2013 untuk versi 1.1 dan dipublikasikan oleh perusahaan Blumentals Solutions SIA (© 2013 Blumentals Solutions SIA) dengan kapasitas penggunaan memori 56.8 MB.

Game ini dapat dijalankan dengan sistem operasi iOS versi 4.0 dan versi selanjutnya. Menurut sumber yang ada game ini dapat dijalankan pada perangkat iPhone 3GS, iPhone 4, iPhone 4S, iPhone 5, iPhone 5c, iPhone 5s, iPad, iPod touch (generasi ketiga), iPod touch (generasi keempat), and iPod touch (generasi kelima), aplikasi ini optimal dimainkan pada perangkat iPhone 5. Game ini juga dapat ditemui pada perangkat smartphone android.

Tantangan game
Game ini tidak hanya menuntut kita dalam hal kecepatan dalam mengendarai kendaraan, namun juga mempertimbangkan muatan yang dibawa oleh truk dengan menyesuaikan kondisi jalan yang berliku, bergelombang dengan kondisi cuaca terkadang tidak menentu seperti: berkabut, berdebu, hujan dan dalam kegelapan malam.

Screenshot (in game screenshot)
Tampilan berikut ini menggambarkan bahwa muatan yang harus dijaga agar tidak terjatuh karena adanya tantangan kecepatan, kondisi jalan yang berliku dan bergelombang.

Tingkatan level yang dimainkan dalam permainan ini memiliki variasi dan jumlah muatan yang berbeda, yang ditampilkan pada gambar berikut ini:

Adanya tantangan dengan kegelapan malam, membuat semakin menyenangkan untuk memainkan DRT 3D ini.

Variasi rintangan dalam game ini juga menampilkan kabut, sehingga pemain dituntut untuk lebih waspada terhadap rintangan yang ada didepan mobil. Jika dilihat pada tampilan gambar dibawah ini adanya rintangan berupa gundukan batu yang disertai kabut.


Fitur Permainan :
Permainan ini memiliki 3 jenis kontrol kemudi yang dapat digunakan untuk mengemudikan truk:
  • Dengan cara memiringkan perangkat smartphone,
  • Kemudi menyentuh kontrol pada layar,
  • Dengan cara menggunakan kemudi virtual.


Aturan main dan scenario
Game simulasi harus mengantarkan muatan yang berada pada truk pick up minimal 50% untuk sampai ketujuan, game ini akan game over jika muatan yang ada pada mobil pick-up tidak kurang dari 50%. Pemain dapat mencoba level berikutnya jika muatan yang dibawa sampai kegaris finish minimal 50% muatan.

Setiap muatan yang terjatuh dari truk akan diberikan penalty sebesar 30 poin.

Game ini diberikan waktu yang berfungsi untuk reward.

Mengapa Game ini menarik untuk dimainkan?
Game DRT 3D ini sangat menyenangkan ketika dimainkan, alasan utama untuk memainkan game ini adalah karena fitur yang digunakan sangat mudah dimainkan. Alasan berikutnya simulasi game ini membawa pemain seakan-akan merasakan seperti nyata dalam mengemudikan truk muatan. Game ini tidak begitu menguras otak untuk dimainkan karena fitur yang digunakan hanya kemudi dan control arah untuk maju atau mundur, sehingga sangat mudah jika dimainkan. Game ini menjadi sangat menyenangkan karena mengajarkan kita untuk lebih berhati-hati dalam mengemudikan karena tantangan dalam game ini adalah muatan yang dibawa yang disesuaikan dengan kondisi jalan yang berliku, bergelombang dan hambatan yang lainya seperti kondisi cuaca hujan, gelap dan berkabut, oleh sebab itu game ini menuntut kita untuk lebih bersabar dalam mengemudikan kendaraan karena harus menyesuaikan kecepatan dan kondisi jalan dan muatan yang dibawa. Ketika memainkan game ini perasaan lebih nyaman dan ketika seusai memainkan game ini hatipun akan lebih fresh :D


klasifikasi game:
Genre :Racing
Tema : Simulasi
ESRB rating: Semua Umur
Ranking: 4 bintang (iOS)
Platform: iOS dan Android

NRP : 5113201047
Nama : Eko Prayitno

Eko Prayitno

Buat Lencana Anda
Share this article :

0 komentar :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2011. Kuliah Game - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger