Review Game: NieR:Automata

Rabu, 18 November 2020

 NieR: Automata


Developer                : PlatinumGames.Inc, Square Enix
Publisher                  Square Enix
Genre                       : Action, RPG, Hack and Slash
Tema                        Post-Apocalyptic, Sci-fi
Official Site         : NieR: Automata
Platform              : Windows, PS4, Xbox One
Rating                  : Mature (ESRB), 18+ (PEGI)
Store Page           : Steam, PS4, Xbox One
    

NieR: Automata merupakan sebuah game action RPG yang dikembangkan oleh Platinum Games dan dipublikasikan oleh Square Enix pada tahun 2017. Game ini merupakan sekuel dari game NieR dan spin-off dari Drakengard series.

Menu Utama NieR: Automata

STORY
NieR: Automata menceritakan tentang cerita para android, yaitu 2B, 9S dan A2 beserta pertarungan merekea untuk merebut dunia yang telah dikuasai oleh para mesin. Pada awalnya, umat manusia telah diusir dari Bumi oleh makhluk mesin dari planet lain. Dalam upaya terakhir untuk mengambil alih kembali planet Bumi, maka manusia mengirimkan pasukan berupa android untuk mengalahkan mereka. Sekarang pada tahun 11945, perang keempat belas antara mesin dan android telah dimulai. Perang ini akan mengungkapkan kebenaran dunia yang sudah lama terungkap.

Di Bunker, markas besar YorHa


ATURAN MAIN & SKENARIO
Tujuan utama dari game ini adalah untuk menyelesaikan main quest yang berupa story utama. Untuk menyelesaikan story utama, pemain dapat mengendalikan karakter 2B/9S/A2. Selain itu pemain juga dapat menyelesaikan side quest, mengumpulkan achievements, menaikkan level ataupun mengeksplore dunianya. 

Di Taman Hiburan

MEKANIK UTAMA
Untuk mekanik utamanya sendiri sama seperti game yang dibuat oleh Platinum Games lainnya. Damage yang dihasilkan karakter bergantung pada level karakter itu sendiri, seperti kebanyakan game aksi RPG. Selain itu, untuk senjatanya sendiri terbagi menjadi dua jenis yang bisa digunakan secara terpisah maupun digunakan sebagai serangan kombinasi. Serangannya terbagi menjadi "Normal" dan "Heavy" untuk karakter 2B dan A2, sedangkan untuk karakter 9S terbagi menjadi "Normal" dan "Hacking". Senjata yang hadirpun ada berbagai macam seperti pedang baik yang besar maupun kecil, sarung tinju, dan tombak. 
Di Pabrik yang terabaikan


Selain serangan jarak dekat, karakter juga diperkuat dengan senjata tambahan dari Pod. Pod merupakan robot kecil yang akan terus mengikuti karakter yang tidak hanya sekedar komestik untuk sisi cerita, tapi juga bisa digunakan secara efektif dalam pertarungan. Pod ini bisa diganti fungsionalitas menjadi senjata jarak jauh berbasis peluru ataupun misil misalnya serta dengan sebuah serangan khusus yang akan bisa diakses seperti skill berbasis waktu cooldown. Ia bisa menembakkan laser kuat, melemparkan bomb, menjadi senjata besar jarak dekat, hingga melemparkan serangan berbentuk gelombang di tanah. Pod juga akan menjadi andalan untuk mengatasi musuh yang tidak efektif dengan serangan pedang atau yang jauh.
Pod mengeluarkan laser


KENAPA INI MENARIK BAGI SAYA?
1. Desain karakter yang menarik
Desain Visual 2B dan 9S

2. Memiliki soundtrack musik yang memanjakan telinga

3. Memiliki story yang bagus dan jelas

4. Mempunyai gameplay yang menarik dan unik
Hacking mode

5. Memiliki ending yang memorable
Ending E

FUN PLAYER-PERSONALITY
Archiver:
- Menaikkan level, senjata, chips, serta pod skill
- Mengumpulkan berbagai achievement serta semua pod yang ada
- Mengumpulkan alat mengkustomisasi baju dan warna rambut karakternya(lewat DLC)

Socializer:
- Dapat pamer menyelesaikan Ending E tanpa mati kepada teman mereka

Explorer:
- Terdapat multiple ending yang menarik dan tidak diduga
- Terdapat hidden shop senjata yang paling bagus
- Mencari chest

Killer:
- Terdapat arena yang dapat digunakan untuk menguji kemampuan melawan NPC yang kuat(lewat DLC)
- Dapat membunuh para mesin sepuasnya


SCREENSHOT
First Boss

Memori Emil(Salah satu karakter di NieR)


Karakter A2

Di Flooded City

Boss yang paling memorable bagi penulis

VIDEO TRAILER

VIDEO GAMEPLAY


Oleh:
Bayu Novaldi
05111740000085


Share this article :

0 komentar :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Copyright © 2011. Kuliah Game - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger